Inilah Perjalanan Hidup dan Karir Tjahjo Kumolo, Siswa SD di Semarang Hingga jadi Menteri

2 Juli 2022, 07:58 WIB
Menpan RB Tjahjo Kumolo Tutup Usia, Usai Jalani Perawatan Intensif Di Rumah Sakit /

TentangBoyolali.com - Indonesia kembali berduka, kehilangan salah satu putra terbaiknya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB)Tjahjo Kumolo.

Beliau meninggal pada hari Jumat, 1 Juli 2022 pada umur 64 tahun di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta setelah berjuang menghadapi komplikasi organ dalam.

Menpan RB Tjahjo Kumolo meninggalkan istri, Erni Gunarti serta 3 orang anak, Rahajeng Widyaswari, Karunia Putripari Cendana, dan Arjuna Cakra Candasa.

Kabar perginya Menpan RB Tjahjo Kumolo disampaikan langsung oleh Sekretaris Kementrian PANRB Rini Widyantini.

Baca Juga: Ramai Petisi Soal Komisi GrabFood dan GoFood yang Mencekik, UMKM Merchant jadi Korban

“Bapak Menteri telah dipanggil Allah SWT pada hari ini pukul 11.10 WIB. Kami mohon doa dari Bapak/Ibu dan rekan-rekan sekalian, semoga beliau diterima disisi-Nya,” ujar Rini, Jumat, 1 Juli 2022.

Sepanjang hidupnya, Menpan RB Tjahjo Kumolo telah banyak bekerja di berbagai bidang, termasuk bekerja dan mengabdi untuk kemajuan Indonesia.

Lantas, bagaimana perjalanan hidup Menpan RB Tjahjo Kumolo?

Perjalanan Hidup Tjahjo Kumolo

Diketahui Tjahjo Kumolo lahir pada tanggal 1 Desember 1957 di Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Tjahjo Kumolo mengenyam pendidikan SD di Semarang dan lulus tahun 1970.

Kemudian beliau melanjutkan pendidikan SMP Negeri 4 Semarang, lulus tahun 1973.

Lalu ke SMA Negeri 1 Semarang dan lulus pada 1976.

Tjahjo Kumolo juga sempat mengenyam pendidikan di Universitas Diponegoro mengambil Fakultas Hukum dan menjadi sarjana pada tahun 1985.

Tjahjo Kumolo kemudian melanjutkan studi di Lembaga Ketahanan Nasional Jakarta dan lulus pada 1994.

Karir Politik Tjahjo Kumolo

Pada tahun 2010 – 2014, beliau sudah aktif menjabat sebagai Sekjen PDI Perjuangan, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Ketua DPP PDI Perjuangan hingga menjadi Direktur SDM Litbang DPP PDI Perjuangan.

Pada tahun 2014 – 2019, beliau menerima amanat dari Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dalam Kabinet Indonesia Kerja.

Baca Juga: 3 Aturan Baru Youtube Atasi Channel Tiruan, Cegah Penipuan dengan Nama Publik Figur

Pada periode tahun yang sama, Tjahjo Kumolo juga pernah diamanatkan menjabat sebagai Menteri Hukum dan HAM, Kepala BNNP, Wakil Ketua Kompolnas RI dan Menteri Pertahanan Ad Interim.

Terakhir, sebelum kepergiannya, Tjahjo Kumolo menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yang termasuk dalam Kabinet Indonesia Maju.

Tjahjo Kumolo telah menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi selama kurang lebih 3 tahun lamanya, sejak tahun 2019, lalu.

Tak hanya aktif di dunia politik, Tjahjo Kumolo juga telah aktif di beberapa organisasi lainnya, seperti KNPI dan Dewan Sensor Film Nasional.

Itulah sekilas perjalanan hidup dan karir Tjahjo Kumolo. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.***

Editor: Luthfi Anggoro Wibowo

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler