Jangan Remehkan! 7 Khasiat Kunyit Bagi Kesehatan Tubuh Yang Mampu Mencegah Berbagai Penyakit

- 3 Juli 2022, 05:54 WIB
Kunyit, memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh
Kunyit, memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh /tangkapan layar/penjaskes.co.id

Tentangboyolali.com - Apa saja manfaat kunyit bagi kesehatan tubuh? benarkah bisa untuk mencegah penyakit-penyakit tertentu? temukan jawabanya disini. 

Kunyit (Curcuma domestica Vahl.) atau lebih dikenal sebagai kunir oleh masyarakat Jawa dan koneng dalam bahasa Sunda adalah tanaman obat yang berasal dari Asia.

Tanaman dari famili Zingiberaceae ini tumbuh amat baik di Indonesia dan mudah didapati di pasaran. Bagian utama dari kunyit yang memiliki khasiat obat adalah rimpangnya yang berada di dalam tanah.

Baca Juga: Efek Hubungan 3 Kali Sehari Bagaimana ? Cek Pengalaman Dari Bule Mengenai Ini

Kunyit tidak asing lagi bagi ibu-ibu, yang biasa menambahkannya dalam masakan sebagai salah satu ramuan bumbu.

Kunyit juga digunakan sebagai pewarna alami masakan yang tidak karsinogenik, tidak menimbulkan sebarang efek samping dan aman dikonsumsi walaupun dalam jumlah yang banyak.

Selain memberi warna, ia turut memberikan aroma yang khas dan dapat menutup bau yang tidak enak yang muncul dari telur dan daging.

Kunyit rasanya agak pahit dengan campuran sedikit pedas, berbau khas aromatik, berwarna kuning dan tidak beracun.

Senyawa kimia utama yang terkandung dalam rimpang kunyit adalah minyak atsiri dan kurkuminoid. Warna kuning kunyit berasal dari kurkuminoid yang mengandung kurkumin.

Halaman:

Editor: Deny Irwanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x